Sat Reskrim Polres Way Kanan Olah TKP Peristiwa Diduga Bunuh Diri di Way Kanan

    Sat Reskrim Polres Way Kanan Olah TKP Peristiwa Diduga Bunuh Diri di Way Kanan
    Sat Reskrim Polres Way Kanan Olah TKP Peristiwa Diduga Bunuh Diri

    WAY KANAN, - Sat Reskrim Polres Way Kanan mendatangi TKP (Tempat Kejadian Perkara ) peristiwa diduga bunuh diri di Kampung Mulyo Agung Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Way Kanan. Sabtu (15/08/2020).

    Kapolres Way Kanan AKBP Binsar Manurung melalui Kasatreskrim AKP Devi Sujana menjelaskan peristiwa tersebut terjadi pada hari Jumat tanggal 14 Agustus 2020 sekitar pukul 09.00 Wib, dirumah korban Suroso (87) Kampung Mulyo Agung Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Way Kanan.

    Berdasarkan keterangan Hermanto (anak kandung korban) saat itu pada hari Kamis tanggal 13 Agustus 2020 ayahnya Suroso memang sudah tidak berada dirumah dan hermanto sudah mencari keberadaan ayahnya tersebut namun tidak berhasil bertemu.

    Korban pertama kali ditemukan pada hari Jumat tanggal 14 Agustus 2020 oleh  Hermanto ketika hendak menghidupkan mesin penyedot air, namun air sumurnya tidak mau naik, sehingga Hermanto menuju ke sumur untuk mengecek mesin air dan setelah mengecek mesin air malah melihat sesosok mayat yang ada didalam sumur. 

    Hermanto lansung meminta pertolongan tetangga sekitar dan melapor ke Aparat Kampung dan Bhabinkantibmas.  Setelah mayat di angkat dari dari dalam sumur, baru di ketahui bahwa sesosok mayat tersebut adalah ayah dari Hermanto yang bernama Suroso dalam keadaan telah meninggal dunia.

    Setelah petugas mengevakuasi korban dari dalam sumur selanjunya melakukan pemeriksaan medis, untuk menentukan penyebab kematian korban.

    Hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan tanda tanda kekerasan. Pihak kelurga sudah menerima dan mengikhlaskan serta membuat pernyataan untuk tidak dilakukan autopsi dan akan segera dikebumikan, selanjutnya jenazah korban kita serahkan kepada keluarga untuk di makamkan, ” Imbuh AKP Devi Sujana.

    Putra

    Putra

    Artikel Sebelumnya

    Bidhumas Polda Lampung Laksanakan Bakti...

    Artikel Berikutnya

    Pawai Kebangsaan Sambut HUT RI Ke-75 Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Buat Mobil Listrik Itu Jauh Lebih Mudah, Indonesia Pasti Bisa!
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Janji Manis di Bibir, Duri di Jalan Pendidikan

    Ikuti Kami